Contact Us

Name

Email *

Message *

Belajar Cara servis tv Sony CRT Flat Cacat Bantal/ Pincusion

Belajar Cara servis tv Sony CRT Flat Cacat Bantal/ Pincusion


Karena sudah beberapa kali saya menemukan kasus serupa maka kali saya akan berbagi tips kerusakan cacat bantal/ pincusion tv sony flat.











Hampir semua kerusakan serupa walau type berbeda.
Sebenarnya apa penyebab utamanya sehingga gambar bisa seperti itu?


Hasil pengecekan adalah sbb:

  • Ditemukan TR mosfet Q505 IRF614B dalam keadaan short dan ternyata R585 2,2 ohm 2w kondisi masih baik dan parahnya L507 10mH ikut gosong karena kita pasti akan kesulitan mencari pengganti dengan nilai yang sama.
  • Ternyata IC control EW/ PINCUSIONnya baik-baik saja.




Jangan terburu mengganti komponen tsb karena dipastikan akan short lagi. Karena penyebab utamanya adalah C567 750n 250v yang terukur sudah kering dan bila diamati hampir tidak kelihatan rusaknya, tapi bila diangkat dan diperhatikan tampak sudah agak gembung.
Setelah penggantian C tsb barulah ganti TR ew, bisa diganti dgn IRF630 bila tak punya IRF614.

Pada kasus tv sony type berbeda sering rusak hanya pada C dan R 2,2 ohmnya karena disini diberi R ukuran 1/4w jadi saat C kering R akan putus jadi tidak merusak TR dan L nya.
Sekian dari saya,,, mudah-mudahan bermanfaat.
     TV SONY 21" Flat mati total kena petir.



Setelah pengecekan pada blok power suply:

1. Sekering putus
2. STR F6267 terukur short.
3. Pada rangkaian power start TR FN155 terukur koslet, dioda 5,1v short dan ada  DZ 15V open/loss.
4. Fuse tegangan out inverter 12V putus karena dioda short.

Setelah penggantian semua yang rusak TV kembali OK..
Namun ada modif sedikit karena saya tidak mendapatkan TR FN155 untuk tegangan Start terpaksa mengganti dengan C4517.
Bisa juga dengan memberikan tegangan dengan R100K dari 300v.
Semoga bermanfaat..



No comments:

Popular Post Thumb

Back To Top